Kabar dari sang bodyguard
Selama berbicara dengan Profesor William dan Profesor Dexter melalui Video call Fernando tak berhenti tertawa pasalnya kedua sahabatnya itu nampak tak percaya kalau Viona juga hamil, apalagi saat ia mengatakan bahwasanya Louisa saat ini sedang mengandung anak dari Franklin dan mereka akan kembali bersama. "Sebejat-bejatnya Franklin, ia pasti tak akan tega kepada darah dagingnya sendiri. Aku rasa apa yang terjadi kemarin sudah membuat mereka berdua menjadi lebih dewasa," ucap Fernando pelan."Semoga saja," sahut profesor Dexter dengan cepat."Aku harap begitu, anak pasti akan membawa perubahan besar dalam hidup Franklin. Dan aku harap dia akan berubah menjadi manusia yang lebih baik kedepannya,"imbuh profesor William tulus mendoakan Franklin."Amin," jawab Fernando dengan cepat."Oh ya bagaimana denganmu Will, kau harus menikahi Aurelie secepatnya. Jangan buat anakmu lahir tanpa identitas jelas sebagai anakmu," ucap Fernando tiba-tiba teringat akan kehamilan Aurelie.