Nyonya muda Willan

Hari pertama bekerja kembali di rumah sakit dengan menyandang gelar Nyonya Willan membuat Kate menjadi pusat perhatian banyak orang, tak sedikit staf rumah sakit Global Bros yang langsung berdiri tegak saat melihat kedatangan Kate yang berjalan bersama Denise.

Sebenarnya Kate ingin sekali langsung ke tempatnya kerja namun Denise justru mengajaknya menuju kantin untuk menikmati waffle kesukaan mereka, seperti sebelumnya staf yang ada dikantin langsung menjaga jarak satu meter dari Kate dan Denise. Bayangkan saja, yang satu adalah menantu pemilik rumah sakit dan yang satu adalah putri dari salah satu pemegang saham tertinggi dirumah sakit. Tentu saja akan menjadi masalah yang sangat besar sekali kalau mereka mengganggu dua dokter cantik itu.

"Ayo kembali, Denise. Aku tak nyaman sekali diperhatikan seperti ini."Kate berbisik lirih pada Denise yang sedang menikmati waffle nutella kesukaannya.