Namanya Qin Gu

Sebelum Gu Shinian tersadar dari rasa terkejutnya, ia langsung merasakan ada yang memegang tangannya.

Tangan lembut anak perempuan itu memegang tangan Gu Shinian dengan senyuman yang sangat manis di wajahnya.

"Bibi, akhirnya bibi pulang?"

Gu Shinian melihat ke arah anak perempuan itu lalu ia tersenyum hangat, "Halo."

Qin Yu merasa sangat emosional melihat Gu Shinian, lalu matanya berubah menjadi merah dan berkaca-kaca… lalu ia langsung membawa Gu Shinian ke vila keluarga Qin.

Saat 'monyet kecil' melihat Gu Shinian, ia langsung membuang mainan yang ada di tangannya dan berlari secepat mungkin ke arah Gu Shinian lalu memeluk Gu Shinian.

"Mama, mama, mama, mama, akhirnya mama pulang? Aku sudah menyelesaikan puzzle hingga 8 kali mama baru pulang."

"... Maaf." Gu Shinian memeluk 'monyet kecil' dan merasa canggung.

Gu Shinian berkata dalam hati, 'Puzzle… apa yang terjadi? Kenapa aku sama sekali tidak bisa memahami apapun?'