(Xiao Doubao) Gila

Tang Siyi akhirnya ikut pergi bersama dengan Qin Yu.

Ia tidak suka berada di dalam bar. Di sana terlalu gelap dan ia memiliki rabun senja, ia tidak bisa melihat dengan jelas di sana jadi ia hanya bisa diam-diam memegang ujung pakaian Qin Yu sepanjang jalan.

Qin Yu menggandeng tangan Tang Siyi lalu membawanya masuk ke dalam sana tanpa ada halangan apapun.

Sekelompok orang yang memiliki banyak tekanan setiap harinya memanfaatkan kesempatan hari ini untuk bersantai dan akhirnya dengan sangat cepat hanya tersisa Qin Yu dan Tang Siyi.

Tang Siyi masih memegang segelas susu, Qin Yu bersandar di meja bar dan membuka email di handphonenya.

Sampai ia menyelesaikan pekerjaannya, ia baru menyimpan kembali handphonenya lalu saat dia mengangkat kepalanya, ia melihat Tang Siyi sedang menatap ke arahnya.

Qin Yu tertegun dan merasa seperti salah melihat.