Tunggu Aku, Tunggu Aku!

"Sial!" umpat Chi Zuxu sambil memukul keras setir mobilnya dengan tinjunya hingga menimbulkan klakson yang mengejutkan beberapa mobil yang berada di sekitarnya dan membuat mereka segera menjauh.

Chi Zuxu pun tiba di bandara secepat mungkin. Seolah kehilangan akal, dia mencari sosok yang dikenalnya di daerah inspeksi keamanan internasional yang penuh sesak.

"Anak kecil….." Chi Zuxu tidak memedulikan apa pun. Sambil terus mencari, dia sambil berteriak memanggil Chi Yi. Dia berharap mendapat jawaban dari teriakan suaranya yang cemas itu. Walaupun hanya dapat melihatnya untuk terakhir kalinya, hal tersebut lebih baik daripada pergi tanpa berpamitan dengannya.

"Chi Xiaosi…" teriak Chi Zuxu, tetapi tidak ada jawaban sama sekali. Malahan teriakannya membuat banyak orang yang melihat ke arahnya.

"Chi Yi!" 

"Chi Yi..."

"Chi Xiosi!!"