Satu-satunya hal yang bisa dipastikan oleh Li Beinian sekarang adalah setidaknya sepasang suami istri yaitu Chi Dali dan Tang Xiaoge pasti tahu mengenai asal usulnya.
Dan Pak Tua Li juga sama.
Bahkan…...Li Haoran juga tahu. Mereka sedang menyembunyikan identitasnya dan melindunginya dari berbagai sudut dan sumber.
Li Beinian melihat foto yang berada di komputer di hadapannya dan tatapan matanya tertuju pada batu ruby berwarna merah itu tanpa bisa dialihkan.
Mu Xichen juga sama-sama melihat foto itu dan memusatkan tatapan matanya pada batu ruby itu. Setelah berlalu untuk waktu yang lama, dia menoleh ke samping dan menatap ke Li Beinian, "Kalau begitu dimana barang itu?"
"Di Qian Zhou. Aku menyembunyikannya." Li Beinian juga menoleh ke samping dan berkata, "Ayah dan ibu angkatku membuatkan satu set kalung untukku. Selain kalung itu, masih ada barang-barang seperti cincin, anting-anting, dan gelang."