Mewujudkan Impian, Pernikahan (11)

Kemudian ia segera berbalik dan duduk di sana dengan tenang.

Ya.

Memang tidak mudah bagi begitu banyak orang di dunia untuk saling membahagiakan satu sama lain. Begitu pun, sangat kecil kemungkinannya untuk benar-benar beralih dari cinta ke pernikahan.

Menikah karena cinta.

Itu sebuah ikatan yang diidam-idamkan oleh semua orang.

"Xiaomo, apa yang kamu pikirkan? Pernikahan telah dimulai. Aku sangat bersemangat." Ye Zi, yang duduk di sebelahnya memegang tangannya dengan gugup sekaligus bersemangat.

Namun, Leng Xiaomo tampaknya tidak terlalu memedulikan pemandangan suci yang ada di hadapannya kini.

 ...

Saat ini, Sang Xia mengenakan gaun pengantin yang memukau dengan keindahan yang menggugah jiwa.