480. Pelayan Baru yang Muda dan Cantik

Pertanyaan papanya ini memang ada benarnya juga. Jika yohan ingin orang-orang yang menyakiti istrinya mendapatkan hukuman setimpal, maka ia juga haru siap direpotkan dengan orang-orang di belakang mereka. Orang-orang yang membuat para berandalan itu merasa aman dan sombong atas diri mereka, karena mereka tidak akan pernah tersentuh oleh hukum.

"Papa jangan khawatir, aku akan tetap mengurus para berandalan itu. Jika hukum melepaskan mereka begitu saja, maka tanganku yang akan menghukum mereka sendiri." Jawab yohan kepada papanya.

"Kau tidak perlu repot-repot. Biar para berandalan itu papa dan tim hukum papa yang mengurus. Mangsa kecil seperti mereka bukan hal berat. Kau sebaiknya konsentrasi saja dengan penyelidikan soal Jerry Jiang dan Perusahaan saja." Jawab tuan kim yang meminta yohan untuk memberikan kepercayaan kepadanya untuk menangani kasus putranya itu.