Digidaw Aweu Aweu (21+)

Fruit 356: Digidaw Aweu Aweu (21+)

Dante makin curiga. Tak mungkin istrinya semanja itu padanya. Ini... terlalu indah bagi Dante. Dulu pernah terjadi, namun itu di mimpi. Dan ia yakin 1000% ia belum memejamkan mata sama sekali. Maka tak mungkin saat ini dia sedang digoda Andrea seperti dulu pertama mereka berintim-intim ria saat dalam dunia lelap.

Plakk!

Bahkan Dante rela menampar dirinya sendiri selain mencubit demi meyakinkan dia memang tidak sedang bermimpi.

"A-Andrea... sayank?"

"Daaannhh... kok diam aja? Tega, iihh..."

"Bu-bukan gitu, yank..." Dante lekas beranjak dari sofa dan melongok ke kamar. Siapa tau ini halusinasi dari Iblis iseng saja. Ekor mata Andrea mengikuti Dante. Dan pria itu terkesiap karena ternyata di kamar tak ada siapapun. Kecoak pun tak ada! Mungkin.

Berarti Andrea di hadapannya kini adalah... asli?