Kelepak Sayap Kenistaan

Fruit 390: Kelepak Sayap Kenistaan

Di Istana Berlian, Andrea baru saja memandikan Jovano. Senyum terkembang terus karena sang anak yang tertawa lucu tampak menikmati acara mandinya.

"Nah, sekarang ayo Mama keringkan badanmu, sayank." Andrea mengangkat Jovano keluar dari bak mandi bayi dan membungkus tubuh sang anak dengan handuk putih besar.

"Lihat, kamu tampan banget. Pasti besok banyak cewek antri minta jadi pacarmu." Andrea masih berceloteh pada anaknya sembari diiringi gelak tawa kecil Jovano.

Andrea lekas keringkan tubuh anaknya dan pakaikan baju lucu ke Jovano.

"Tapi gak boleh jadi playboy, yah! Jangan mesuman seperti papa kamu." Andrea mengulum senyumnya. Lagi-lagi teringat Dante. Matanya mendadak panas. Ia terpaksa kerjap-kerjapkan kelopaknya agar bisa menghalau genangan air di pelupuk.