Ulang Tahun Bersama Nestapa

Fruit 698: Ulang Tahun Bersama Nestapa

Tak berapa lama, matahari di Alam Cosmo telah menampakkan dirinya, sama dengan waktu di Bumi, di Jepang. 

King Zardakh sudah pergi dari kamar Jovano sejak subuh tadi, dan sulung Andrea ini belum juga bisa memajamkan mata. 

Tadi, sebelum pergi, kakeknya mengatakan pada Jovano bahwa ketika para bocah nanti kembali ke Bumi, fisik mereka akan kembali ke semula, sesuai dengan usia mereka. 

Kini, Jovano masih tak tau bagaimana harus menghadapi Ivy yang hari ini berulang tahun. 

Patutkah mereka merayakannya? Walau sederhana… patutkah? Di saat suasana diliputi duka begini?

Jika tidak dirayakan, apakah adiknya akan marah? 

Jovano benar-benar bingung. Dia harus memikirkan plan A dan plan B. Mungkin juga plan C. Ohh, ini sungguh memusingkan dia. 

"Hmhh…" terdengar hembusan ringan dari Ivy disertai gerakan kecil dari sang adik, membuat Jovano makin gugup, tidak siap.