Munculnya Si Dedengkot

Fruit 1074: Munculnya Si Dedengkot

"Mereka kini sudah terang-terangan bertindak di siang bolong!" seru Voindra ketika usai membereskan makhluk asap hitam di sebuah kafe es krim. Dia sedang melakukan panggilan melalui anting komunikasi dengan para anggota tim Blanche kecuali Andrea dan Jovano, karena keduanya memang sedang fokus pada pekerjaannya dan sengaja menutup jalur komunikasi mereka. Toh ada Kuro di sana yang akan memberitahukan apapun hal terbaru di bumi manusia. 

"Sepertinya akan ada banyak agresi dari mereka tidak hanya di malam hari tapi juga di siang hari." Vargana menambahkan sembari satu tangan memegang anting komunikasi dia. 

"Sayank, kau tidak apa-apa?" Pangeran Abvru lekas muncul di dekat Vargana yang sudah berada di sudut taman kota yang tersembunyi. "Aku dengar dari kakakku bahwa ada serangan makhluk asap di dekatmu?"