Kisah Dante di Negeri Peri

Fruit 1297: Kisah Dante di Negeri Peri

"Hei, aku mencium aroma cukup familiar darimu." Liliac mengatakan itu setelah mengendus aroma Jovano secara tak sengaja.

Jovano tertegun. Sepertinya sebelum ini, Trifila juga mengucapkan hal sama mengenai dirinya. "Aroma apa itu?"

"Apakah kau ada hubungannya dengan lelaki bernama Dante?" tanya Liliac ke Jovano.

Betapa kagetnya Jovano ketika peri mungil itu menyebut nama ayahnya. "Kau … kenapa kau … kau tahu ayahku?" Mata Jovano memicing antara ragu dan curiga.

"Ohh, astaga, ternyata kau benar anak lelaki itu." Liliac memutar matanya.

"Hei, hei, kenapa memangnya dengan ayahku? Kenapa kau bisa kenal dengannya?" Jovano makin penasaran, apalagi ketika dia melihat respon Liliac ketika dia mengakui bahwa lelaki yang disebutkan Liliac adalah ayahnya.