Rahasia besar Anne : Derita keluarga

Suara teriakan Anne membuat nyonya Delila dan nyonya Riley yang sedang merapikan keranjang yang sudah selesai dipakai pelanggan terakhir terkejut, mereka pun langsung berlari dan masuk ke dalam ruangan kasir dimana Anne masih tidur. Keduanya terkejut saat melihat tubuh dan wajah Anne dipenuhi keringat, padahal saat ini AC yang ada laundry sangat dingin. 

"Anne, kau kenapa sayang?"tanya nyonya Riley panik sambil menyeka keringat di wajah Anne menggunakan sapu tangannya yang masih bersih.

"Minum, minum dulu Anne,"ucap nyonya Delila pelan sambil memberikan botol air mineral yang baru untuk Anne.

Anne yang baru saja mengalami mimpi buruk langsung meraih botol minuman yang diberikan oleh nyonya Delila dan langsung menghabiskan air dalam botol itu dengan cepat. 

"Ok, sekarang kau tenangkan dirimu Anne. Ambil nafas panjang dan tenanglah, mengalami mimpi buruk memang melelahkan,"ucap nyonya Riley pelan.