Hidup Sederhana Lebih Bahagia (4)

"Adik kedelapan memperlakukanmu dengan baik?" Mo Yihuai tanpa sadar bertanya.

"Baik sekali. Pangeran sangat menyayangi Tan'er. Terima kasih atas perhatian Anda," jawab Qu Tan'er.

"Bagus kalau begitu."

"Kakak sepertinya sangat memperhatikan istriku?" Mo Liancheng menaikkan alis seraya terkekeh.

"Kamu jangan salah paham."

"Oh ya?"

"Kalau tidak ada hal penting yang ingin kamu bicarakan, aku pulang dulu, ya."

"Yuhao, antar Pangeran Pertama," perintah Mo Liancheng sambil memberi isyarat kepada Yuhao.

"Tidak perlu. Aku tahu jalan, kok." Mo Yihuai melambaikan tangannya, kemudian beranjak pergi.

Setelah Mo Yihuai pergi, pintu pun ditutup, lalu mata bulat Qu Tan'er langsung memelototi pria yang bersandar nyaman di bahunya. Bibirnya merengut kesal dan wajahnya cemberut, seolah tidak bersahabat. "Enak yah, bersandar di bahuku?"