No Regrets

No Regrets

- Shirley Bassey -

========

Vince Hong menerima benda tersebut. Sebuah surat yang dikatakan ditemukan di dekat jenasah Tuan Lee dan dinyatakan bahwa itu merupakan surat wasiat dari Beliau. Benda satu lembar itu masih terlapisi oleh plastik, dan itu memang sudah merupakan prosedur dari pihak polisi.

Tangan Vince Hong tidak berusaha merobek plastik tersebut dan tetap bisa membacanya seperti biasa karena tulisan Tuan Lee masih terbaca jelas.

"Untukmu, Carmen ... Kau istri paling tercinta aku. Selamanya menjadi istri tercintaku. Maaf jika selama ini aku kurang bisa membuat kau bahagia. Aku tidak menyesal telah mencintaimu." Alinea awal ternyata untuk istrinya, Nyonya Carmen Lee.

Kemudian alinea kedua: "Teruntuk kamu, putriku Eva ... Kuharap kau tetap menjadi gadis kebanggaan Papa sampai kapanpun. Jangan pernah berhenti berbuat kebaikan dan kebenaran. Teruslah berkarya dan hiduplah bahagia dengan orang yang kau sayangi."