Shock

Shock

- BEAST -

======

Betapa kagetnya Aina Damayanti usai berpakaian santai, dia mendapati adanya wanita lain di ruang tengah sedang bicara dengan Redd dan Rex. Dan wanita itu membelalakkan mata ketika melihat kemunculannya.

"Kenapa ada perempuan di sini?" Wanita berbusana merah itu bertanya pada dua pengawal tersebut. "Kenapa di apartemen Vin ada perempuan antah berantah?"

Aina seketika gelagapan tidak menyangka bahwa akan ada orang lain selain Vince Hong ataupun Hu Guo datang ke apartemen ini, padahal Vince bilang padanya bahwa tempat ini tidak pernah dikunjungi siapapun sebelumnya.

Lalu, kenapa ada--tunggu, sepertinya Aina pernah tau wanita itu. Bukankah dia-

"Hei, apa kau tidak punya lidah sehingga tidak bisa menjawab pertanyaanku?" tanya Ruby sambil melotot ganas ke Aina Damayanti.