I’m on Fire

I'm on Fire

- Bruce Springsteen -

=======

Eva Lee benar-benar dibakar habis nama baik dan imejnya oleh Vince Hong. Kini orang-orang tidak lagi memandang dia gadis suci ataupun malaikat kecil yang manis.

Vince Hong sungguh menjatuhkan bom-bom berkekuatan besar pada mantan tunangannya. Ini karena Eva Lee terlalu ceroboh mengedepankan hati yang membara terbakar cemburu tanpa teringat akan ancaman Vince sebelumnya.

Seseorang terkadang tidak bisa mengingat apapun ketika otak sedang berasap dan hati diselubungi kabut suram dari cemburu. Tapi itu bukan sesuatu yang musti diberikan maklum, karena tidak bisa disangkal bahwa hal demikian sangatlah tidak bijaksana dan lebih sering memiliki kecenderungan merugikan diri sendiri dan orang lain.