Punishment

Punishment

- Noh Ji Hoon -

=========

"Tuan, aku bersalah! Aku sungguh sangat bersalah karena sudah melakukan tindakan tanpa ijin Anda! Aku patut dihukum!" West menundukkan kepala karena dia memang merasa bersalah. Apalagi tadi dia mendengar dari Ace bahwa dia sudah membuyarkan rencana yang telah dirancang Vince Hong.

"Ya, kau memang salah dan patut mati." Vince Hong berujar datar.

Suara terkesiap muncul dari rekan-rekan West yang menatap kaget ke majikan mereka. West akan dihukum mati?

Meski West paham dirinya salah dan pastinya layak mendapatkan hukuman, namun dia juga tidak menyangka bahwa majikannya akan menurunkan hukuman mati untuknya. Apakah sebegitu parahnya kerusakan dari rencana yang sudah disusun oleh tuan muda pertama Hong sehingga memberikan hukuman seperti itu pada West?