Street

Bukan hanya Massimo yang mengumpat kedatangan Lucas Dom ke kastil, akan tetapi Martin dan anak buah lainnya pun juga ikut mengutuk kedatangan mafia Italia itu. Pasalnya saat ini Massimo menjadi semakin uring-uringan, semua hal yang sudah lama tak ia bahas kembali dibicarakan termasuk acara istana yang selama ini ia tolak untuk datangi. Namun hari ini, setelah Lucas Dom datang dan bercerita dengan angkuhnya perihal undangan yang ia dapat dari pihak istana Massimo pun meradang.

Massimo kesal karena Lucas Dom dengan sombongnya memamerkan undangan yang didapatkan dari pihak kerajaan Spanyol yang memintanya datang ke malam penghargaan yang akan dihadiri raja dan ratu di Casino de Madrid, tempat dimana acara-acara penting sering diselenggarakan.

"Apanya yang bangga, aku saja yang sering diundang tak pernah datang,"ucap Massimo kesal saat mengingat celotehan Lucas Dom yang sangat menyebalkan itu.

"Lucas Dom brengsek!!!"

"Martin..."