Kau Dapat Mengenalinya

Yan Xin masih membicarakan gosip. Namun, ketika ia melihat mata Wen Xiangyang yang tampak tidak fokus dan terus tertuju pada foto yang diperbesar itu, ia bertanya, "Xiangyang, ada apa denganmu? Apakah kau mengenali orang di foto?" 

Wen Xiangyang cepat-cepat menggelengkan kepalanya tanpa berpikir, lalumenjelaskan sambil menyeringai, "Xiaoxin, bagaimana bisa aku mengenal orang seperti itu? Kita hidup bersama dari kecil. Apakah kau masih belum tahu lingkaran sosialku?"

Yan Xin mendengar penjelasan Wen Xiangyang dan menganggapnya masuk akal. Wen Xiangyang tidak suka keluar atau berurusan dengan orang-orang. Orang-orang yang ia kenal tidak sebanyak Yan Xin. Kemungkinan Wen Xiangyang mengenal orang di koran sangat kecil.

"Eh, Nona! Majalahmu!"