Adik Shaojie

Pemuda yang berbaring di tempat tidur adalah adik Wen Xiangyang, Wen Shaojie yang seharusnya dijemput oleh Yan Junyi. Sebelum Wen Xiangyang pulih dari situasi aneh ini, Mu Lingqian memeluknya dan membawanya berjalan ke depan Wen Shaojie. Lalu, pria itu berkata, "Mu Lingqian, pacar kakakmu."

Wen Shaojie memandang Wen Xiangyang yang sedikit linglung, kemudian memandang Mu Lingqian. Ia mengingat proses untuk datang ke sini, tersenyum, dan berkata, "Kakakku sepertinya tidak terlalu menyukaimu."

Hua Yu yang berdiri di samping Wen Shaojie mendengar kata-kata mematikan pemuda itu, lalu melihat ekspresi Mu Lingqian dan cepat-cepat merubah topik pembicaraan, "Bukankah kau ingin makan sesuatu? Aku membelikanmu apa yang kau inginkan."

Wen Shaojie tidak memperhatikan kata-kata Hua Yu karena matanya tertuju pada Mu Lingqian dari awal sampai akhir. Ia menunjuk ke arah kepalanya sendiri dan berkata dengan nada seperti ancaman, "Tubuhku tidak baik, tapi otakku sangat cerdik."