Dia Maju dengan Berani

Saat Lin Hao masih merasa gelisah, ia tiba-tiba mencium bau aneh di udara. Begitu ia mengendus bau itu, batinnya berteriak, Bensin! Drum di pabrik yang ditinggalkan ini dipenuhi dengan bensin! 

Muncul pikiran yang berani, nekat, dan mengerikan di benak Lin Hao begitu ia mencium bau bensin. Ia menatap Mu Lingqian dengan sinis dan mencibir, Kau bermarga Mu? Aku akan melihat, kali ini kau akan mati atau tidak!

Pikiran ini membuat tatapan Lin Hao menggila dan kedua matanya tiba-tiba melotot dengan girang seperti dua lampu bohlam yang menyala di atas kepalanya. Ia begitu bangga dengan idenya sampai hampir tertawa terbahak-bahak. Marga Mu, memangnya kenapa kalau pengawalmu datang? Aku akan membakar pabrik ini. Aku tidak percaya kau masih tidak akan mati!