Aku Tidak Pernah Menepati Janjiku

Wen Xiangyang, yang awalnya fokus pada anak itu, hampir dibuat jantungan oleh tindakan Mu Lingqian yang tiba-tiba. Raut wajah Wen Xiangyang berubah, ia tiba-tiba berdiri dan berpikir bahwa Bai Jue benar-benar datang untuk menculiknya.

Wen Xiangyang berbalik dengan cepat dan hendak menyerang lawan, tapi ia kemudian melihat orang yang berdiri di belakangnya ternyata adalah Mu Lingqian. Ia akhirnya bisa menarik napas lega melihat Mu Lingqian, ia merasa sedikit bersala dan juga merasa marah hingga ingin meninju Mu Lingqian dan berkata dengan marah, "Baik-baik saja, kenapa kau mengagetkanku?"

Melihat reaksi aneh dari Wen Xiangyang membuat perasaan Mu Lingqian menjadi tidak nyaman. Ia hanya ingin melindungi Wen Xiangyang dan ingin memberinya kehidupan yang bahagia. Tapi, dalam beberapa tahun terakhir bersama, yang ia hadirkan justru bukan hal ini.