Lebih Dari Tiga Puluh Tahun yang Lalu

Tapi, saat Mu Lingqian berlari sampai rumah kayu bakar, yang ia lihat adalah rumah yang kosong.

Tidak ada.

Tidak ada satu orang pun.

"Cepat ke sini!" Mu Lingqian menghentikan langkah kakinya, berdiri di tempat, dan berteriak.

Orang di rumah tua keluarga Mu sudah lama tidak mendengar suara dingin seperti itu dari mulut Mu Lingqian. Selain para veteran, ada pengawal muda lainnya di rumah tua keluarga Mu. 

Saat pengawal mendengar suara dingin Mu Lingqian, suasana hati mereka langsung tenggelam. Mereka tidak berani menunda walau hanya sedetik. Mereka segera bergegas, membungkuk kepada Mu Lingqian, dan berkata, "Tuan."

"Di mana anak itu? Di mana anak yang dikurung di sini?" Tanya Mu Lingqian dengan sepasang mata yang tajam.

"Itu ...."