Shen Rou, Tindakanmu Ini Sama Saja Ingin Menghancurkannya

"A Si, aku ..."

"Jadi ini alasanmu membuat perhitungan dengannya di belakang dan menjebaknya?" Suara Mo Yesi semakin lama semakin dingin.

Shen Rou tiba-tiba membelalakkan mata. Segera sorot ketakutan dan kepanikan melintas di matanya, tangannya gemetar, dan ia hampir menjatuhkan mangkuk porselen ke lantai.

"A Si, apa ... apa yang sedang kau bicarakan?" Mata Shen Rou berkedip beberapa kali. Perasaan bersalah mulai muncul di dalam hatinya, dan ia tidak berani bertatapan dengan Mo Yesi lagi.

Tidak mungkin. Bagaimana mungkin Mo Yesi tahu? Mo Yesi tidak mungkin tahu. Yang Mo Yesi katakan pasti bukan hal itu. Apakah Mo Yesi sedang mengujinya?

Shen Rou merasa panik selama beberapa detik, namun ia memaksa dirinya untuk tenang.