Mari Kita Saling Jatuh Cinta

Chen Youran menatap pemandangan di luar melalui jendela mobil. Times Square tampak penuh dengan orang yang berlalu lalang dan ramai. Di seberang gedung pencakar langit, ada iklan perencanaan pembangunan kota di sebuah layar lebar.

"Apa yang kita lakukan di sini?" tanya Chen Youran sambil menatap Ji Jinchuan.

Ji Jinchuan mencondongkan tubuh untuk melepaskan sabuk pengamannya dan menjawab, "Ayo turun dulu…"

Chen Youran pun keluar dari mobil dan berdiri di tepi Times Square untuk menunggu. Sedangkan Ji Jinchuan melajukan mobil ke tempat parkir sementara, lalu berjalan ke arahnya. Menjelang pukul tujuh, senja mulai redup. Chen Youran melihat suaminya datang ke arahnya. Di belakangnya, tampak lampu neon jalanan yang berkerlap-kerlip dengan ilusi yang tidak nyata.