Sudah Tidak Bisa Kembali Lagi

Saat Chen Youran tertegun, Gu Jinchen secara alami mengambil alih tisu dari tangannya dan menyeka bajunya yang basah dengan hati-hati. Kemudian, dia menarik keluar sebagian kecil lengan bajunya dan menarik sedikit ujung lengan jaketnya, agar bagian yang basah tidak menempel pada kulit.

"Apa kondisimu sudah lebih baik?" tanya Gu Jinchen dengan suara yang lemah lembut.

Chen Youran seketika menarik tangannya. Dia merasa sepertinya ada suhu dari ujung jarinya yang mengalir ke pergelangan tangannya. 

"Aku sudah jauh lebih baik," jawab Chen Youran. Setelah jeda selama beberapa detik, dia menambahkan, "Terima kasih Presiden Gu atas perhatian Anda."

Nada bicara Chen Youran yang terdengar seperti orang asing dan acuh tak acuh, terasa seperti senjata tajam yang dimasukan ke dalam hati Gu Jinchen. Dia mengerutkan bibirnya dan membuka mulutnya dengan susah payah, "Youyou, kita tidak boleh seperti ini…"