Aku Tidak Percaya

Asisten Zhang tahu bahwa Gu Jinchen akan mendengarkan apa pun yang dikatakan Chen Youran. Ucapan wanita satu ini memang selalu lebih efektif daripada apa yang dia katakan.

"Oke, aku akan menaruhnya sekarang juga." Gu Jinchen menjawab dengan nada suara yang gembira. Dia kemudian memandang Asisten Zhang yang berjalan keluar dengan membawa semua dokumen di tangannya. Dia memanggilnya beberapa kali, lalu melanjutkan, "Sisakan sedikit dan jangan ambil semuanya."

Ada Chen Youran di sana, jadi dengan sangat percaya diri, Asisten Zhang membawa semua dokumen tanpa menyisakan sedikit pun. Dia menoleh ke belakang dan berkata, "Presiden Gu, ini perintah Nona Chen… Aku tidak berani untuk tidak mendengarkannya."