Orang Asing yang Tinggal di Bawah Atap yang Sama (4)

Berita perceraian Ji Jinchuan dan Chen Youran menimbulkan kegemparan di seluruh Kota A. Sekarang, rekan-rekannya di perusahaan majalah Hongze tahu bahwa Chen Youran adalah istri Ji Jinchuan. Ada beberapa yang terkejut dan ada beberapa juga yang merasa sedih.

"Jangan marah… Kalau kamu ingin mencari orang untuk disalahkan, kamu seharusnya menyalahkan pengacara pembelamu karena tidak sekuat Pengacara Zhou," ujar Qiu Shaoze.

"Kalau Pengacara Zhou menang dengan jalan yang benar, aku tidak akan menyiramnya dengan susu kedelai," tutur Chen Youran.

Qiu Shaoze seolah baru saja mendengar berita yang luar biasa. Dia pun menatapnya dengan heran dan bertanya, "Apa maksudmu…"

Sebelum Qiu Shaoze menyelesaikan perkataannya, ada yang menepuk bahu kanannya sebanyak dua kali. Dia melihat Zhou Hong, kemudian bangkit dengan senyum canggung. Zhou Hong memandang Chen Youran dan bertanya, "Youran, bisakah kita mengobrol?"