Kamu Seharusnya Senang Bertemu Denganku (3)

Ji Shaoheng menoleh ke belakang, dia melihat sosok Chen Youran yang berjalan menuruni tangga perlahan. Ji Shaoheng mengedipkan mata pada Yan Hao. Lalu, Yan Hao pun mundur dengan sadar.

Ketika berjalan menuruni anak tangga terakhir, Chen Youran bertanya, "Kenapa aku bisa ada di sini?"

"Ada apa dengan kakimu?" tanya Ji Shaoheng sambil menatap kaki Chen Youran.

"Terkilir," jawab Chen Youran singkat dengan tatapan mata yang dalam. "Jawab pertanyaanku sekarang."

Ji Shaoheng memberi isyarat untuk duduk. Senyum di sudut bibirnya tidak terlihat bagus, "Kamu seharusnya senang bertemu denganku. Kalau tidak, kamu mungkin sudah mati sekarang."

Chen Youran berjalan mendekat dan duduk di sofa. Dia hanya ingat bahwa dia tertidur di dalam taksi dan tidak mengetahui lagi tentang sisanya. Dia pun bertanya dengan curiga, "Apa ada seseorang yang ingin membunuhku?"