Nuonuo di Rumah Sakit (3)

Chen Youran berdiri di depan pintu ruangan pribadi itu. Dia melirik sekeliling dengan cepat dan merasakan situasi di dalam sana. Dia berjalan masuk, lalu mengulurkan tangannya kepada Presiden Qian, "Presiden Qian, maaf saya terlambat."

Presiden Qian bangkit dengan senyum di wajahnya dan menjabat tangan Chen Youran. Kemudian, dia mengendurkan jabatan tangan mereka tanpa gerakan melecehkan sedikit pun. Dia pun berkata, "Direktur Lin, saya dengar Anda adalah tangan kanan Presiden Lin. Sepertinya, Anda benar-benar adalah wanita yang tidak mau kalah dengan pria."

Rubah tua itu tidak memanfaatkannya, Chen Youran pun merasa sedikit terkejut, dia berkata pelan, "Presiden Qian bisa saja kalau bercanda."

Setelah sapaan singkat, kedua belah pihak duduk. Setelah itu, pelayan datang membawa piring berisi berbagai hidangan.

"Presiden Qian, tanah di barat kota…"