Anak Muda, Semangat!

"Lagi pula, cepat atau lambat mereka pasti bersama. Yang satu keras kepala, yang satu polos. Tidak ada kemajuan kalau hanya mereka yang melakukannya. Maka dari itu, tentu saja aku tidak bisa hanya berpangku tangan!"

Jelas sekali bahwa ini sebuah kesalahan. Kata 'tentu saja' ini seharusnya tidak bisa dipertahankan begitu saja.

"Baiklah Nyonya Besar, kita sudah harus istirahat."

"Hmm… Lai Rong katakan, berapa lama yang dibutuhkan untuk aku keluar lagi? Apa satu jam cukup? Sepertinya terlalu singkat. Bagaimana kalau dua jam?"

Lai Rong menghela napas dan menjawabnya dengan tidak berdaya, "Nyonya Besar…"

"Lupakan lupakan. Tiga jam lagi aku akan keluar."

"..." Lai Rong pun hanya berdiam tak berdaya. Mereka berdua adalah tamu. Jika mereka benar-benar melakukannya tiga jam, maka ia mungkin akan menyuruh pelayan di dapur untuk menambah lauk untuk makan malam hari ini.

***