Ledakan Amarah yang Disebabkan Cola

Mu Qianxun, seperti seorang gadis pada umumnya, juga tergoda oleh seragam militer Ou Zun.

Dia segera memikirkan sebuah kata di otaknya, godaan seragam!

Dalam bayangan yang menawan dan mempesona, pikirannya masih melayang entah kemana, dan tiba-tiba dia mendengar raungannya yang mengejutkan!

Segera, tangannya bergetar yang membuat setengah botol cola yang tersisa tiba-tiba jatuh ke tanah, membuat suara benda tumpul berdentang, terdengar nyaring di bawah sinar matahari bulan September.

Ketika mu Qianxun bereaksi, secara naluriah dia serasa ingin menemukan lubang di tanah. Dia benar-benar bingung sekarang, terlebih dengan Ou Zun di hadapannya saat ini. Dia lupa jika dia masih memiliki cola yang paling Ou Zun benci. Jika dia tidak kehilangan akal sehatnya, Mu Qianxun pasti akan menghancurkan botol itu tanpa jejak saat Ou Zun belum menemukannya.

Sekarang, dia sudah tertangkap!

Benar-benar menyedihkan!