Membuat Kekacauan

Sekarang, Xin Xianglian sudah benar-benar tertinggal karena Mu Qianxun sudah menjadi tunangan Ou Zun. 

Dia juga sudah sangat dipermalukan. 

Tidak ada yang bisa dia tandingi dari Mu Qianxun. 

Reputasinya hancur, harga dirinya lenyap, dan identitas sebagai tunangan Ou Zun pun juga telah menghilang darinya. 

Identitas itu telah memberinya begitu banyak penghargaan, tetapi sekarang itu semua justru berbalik membawa begitu banyak ejekan.

Saat ini, Xin Xianglian menari dengan serampangan di bar. Dia mengenakan pakaian pendek dan menggoda di lantai dansa.

Di sekelilingnya ada banyak pria, bahkan beberapa ada yang menari di dekatnya, beberapa juga ada yang dengan sembrono memasukkan tangannya ke dalam pakaiannya.

Namun Xin Xianglian tidak menghentikannya, tidak membencinya, juga tidak mengatakan tidak. Semuanya tampak berjalan biasa saja.