Tanda Tangan Berbentuk Hati

Sebenarnya Mu Qianxun juga mengambil keuntungan beberapa saat. Ada banyak hal yang memang seperti yang dikatakannya, di mana ia dapat mengambil keputusan sendiri, atau berdiskusi dengan Ou Zun.

Tetapi ketika berdiskusi dengan Ou Zun, segala hal akan menuruti keinginan Mu Qianxun. Jika ia ingin Ou Zun melakukan sesuatu, pria itu juga harus melakukannya. Jika ia sudah memutuskan, Ou Zun tidak dapat mengubah keputusannya.

Sama halnya dengan bernyanyi, Mu Qianxun sendiri tidak peduli dengan hal ini. Jika ia mau, ia bisa menyetujuinya sendiri. Jika Ou Zun tidak setuju, ia akan berpura-pura sedih. Ou Zun sudah terlalu sering tertipu olehnya, dan akhirnya berkompromi dengannya. Pria itu sangat memanjakannya.

Adapun hal-hal yang Ou Zun putuskan, apa yang ingin Mu Qianxun katakan, Ou Zun menjaganya dengan ketat karena peduli pada penampilan Mu Qianxun. Asal Ou Zun peduli padanya, tidak masalah bagi Mu Qianxun.