Jurus Tapak Suci

Setelah Shi Xiangwan pergi, acara pelelangan hampir menjadi sesi khusus untuk Ye Fei. Tidak ada yang berani menaikkan harga lagi jika Ye Fei membuka tawaran harga. Lagi pula, Su Mohan sudah menjelaskan bahwa ia akan memastikan Ye Fei menang. Saat ini, jika ada yang berani menawar harga, bukankah itu berarti akan merugikan Su Mohan?

Berjuang demi uang? Siapa yang bisa mengalahkan tuan ini? Tidak ada! Jadi, untuk apa repot-repot membuat diri sendiri menjadi susah dan tidak senang?

Justru karena hal ini, Ye Fei berhasil mendapatkan barang-barang yang tersisa dengan harga yang cukup rendah untuk sementara waktu. Ini merupakan kompensasi kecil untuk kerugian sebelumnya. Tetapi, karena ini juga, Ye Fei mulai merasakan sakit ketika ia memikirkan angka puluhan juta hingga ratusan juta…

Huhu... Su Mohan tidak akan mengirisku hidup-hidup ketika kami kembali, kan? Semakin Ye Fei memikirkannya, semakin ia merasa lesu.