Mencoba Mencari Cara

"Kalian lancang sekali!" Ye Tiancheng akhirnya tidak bisa menahan amarahnya lagi. Ia memang takut pada Su Mohan, tapi itu tidak berarti ia bisa diintimidasi oleh bawahan!

Kepala pelayan bicara pada Ye Tiancheng tanpa merendahkan diri, namun juga tidak sombong, "Tuan Ye, kami hanya bertindak sesuai aturan. Selama Nona Ye Ya tidak melanggar aturan, tentu kami tidak akan bertindak kasar."

Ye Tiancheng sangat marah, ia sangat ingin berdiri dan memarahi orang-orang ini, tapi penjagaan para pelayan sangat ketat dan kuat. Lagi pula mereka juga hanya menjalankan perintah, tidak ada yang salah dengan itu. Bahkan jika ia ingin melampiaskan amarahnya pada Ye Ya, ia tidak dapat menemukan alasannya!

Ye Tiancheng melirik ke arah Ye Ya yang merasa kecewa, dan berkata dengan marah, "Apakah kamu kekurangan makanan dan perhiasan?! Kenapa kamu membuatku menjadi sangat malu? Aku benar-benar malu karena ulahmu. Apakah kamu benar-benar mengerti arti dari kata 'malu'?!"