Jangan Menemui Mereka!

"Kalau begitu setelah kembali dari Nanjing, kita cari waktu untuk pergi ke Guangzhou." Bisik Gu Xiaoxiao, "Aku ingin membawa nenek pergi bersama agar nenek tidak khawatir."

"Ya, masalah ini aku akan mengaturnya."

Jika kebenarannya terlalu kejam, Gu Xiaoxiao hanya bisa menerimanya sedikit demi sedikit.

Semalaman Gu Xiaoxiao tidak bisa tidur dengan pulas. Keesokan paginya, setelah mengemas barang ke koper, ia langsung pergi ke kamar Shen Qianyun.

Tiba-tiba Gu Xiaoxiao teringat sesuatu tentang tadi malam. Shen Qianyun adalah orang yang ramah, tetapi ketika Bai Ziluo yang datang semalam, ia tidak turun untuk menemuinya.

Semua orang berpikir bahwa Shen Qianyun sedikit lelah, jadi mereka tidak terlalu peduli. Tapi sekarang Gu Xiaoxiao tahu bahwa tampaknya tidak seperti itu.