Kamu Dibekukan

Sheng Anning meraung dengan suara seraknya. Mata yang biasanya cerah itu, kini menjadi merah dan penuh dengan amarah.

'Bagaimana mungkin aku tidak membenci Su Wan yang telah menikah dengan Jiang Xuecheng? Jelas-jelas merebut pria yang kucintai!'

Mendengar kata-kata frustasi Sheng Anning, tatapan mata Jiang Xuecheng pun tampak semakin dingin.

'Ternyata Sheng Anning benar-benar mengharapkan kematian Wan Wan.'

Tanpa berpikir panjang, Jiang Xuecheng pun langsung mengambil gelas di atas meja dan melemparkannya ke arah Sheng Anning!

"Brak!"

Setelah suara yang nyaring terdengar, gelas itu pun langsung pecah dan jatuh menjadi beberapa bagian.

Sheng Anning benar-benar tidak menyangka bahwa Jiang Xuecheng bisa melemparkan gelas itu padanya. Gadis itu tidak sempat menghindar, semua terjadi begitu tiba-tiba. Gelas itu langsung mengenai lengan kirinya dan membuatnya mengeluarkan sedikit darah.