Menjadi Liar Di Saat Yang Berbahaya

Tangan Ming Ye seperti mirip dengan tangan Jiang Xuecheng, tangannya panjang dan putih, tulangnya pun tampak jelas seperti tangan seorang pianis. Bagaimana mungkin tangan mereka semirip ini, Ming Ye bukanlah Jiang Xuecheng dan selamanya ia tidak bisa menganggap orang lain sebagai Jiang Xuecheng.

Hanya saja Su Wan sedikit terkejut karena Ming Ye bisa segila ini, tanpa sadar ia pun ingin menarik kembali tangannya, namun tampak tangan Ming Ye yang lain membuat gerakan untuk menyuruhnya diam.

Raut wajah Ming Ye tampak sangat tegas, sepasang mata zamrudnya yang aneh dapat menarik orang lain masuk ke dalam pupilnya, ia pun menatap Su Wan secara diam-diam seperti ini.