Amarah Seekor Landak Kecil

Pembicaraan Cheng Xiaoyue terpotong, kemudian dia menatap Mo Qing dengan bingung.

"Sampai di sini saja." Suara Mo Qing terdengar dingin, hingga tidak bisa ditebak emosinya saat ini. 

"Bukankah kita sudah sepakat akan sama-sama pergi ke Vila Mo?"

"Ke Vila Mo?" Gu Xiaoran terkejut.

Mo Qing berbalik badan, dia tidak peduli dengan Gu Xiaoran dan langsung menatap Cheng Xiaoyue, "Masih ada urusan yang harus kami selesaikan. Kami agak malam baru ke sana. Kamu pergi sendiri dulu, atau aku menyuruh Zhuo Ran untuk mengantarmu ke sana?"

Gu Xiaoran melepaskan sabuk pengamannya, kemudian dia membuka pintu dan turun dari mobil.

Ketika Gu Xiaoran mengucapkan kata-kata tersebut di hotel, dia sudah mengambil keputusan untuk menghadapi apapun yang akan terjadi di kemudian hari. Namun dia sebelumnya tidak memiliki persiapan apapun. Dia benar-benar tidak berani memikirkan apa yang akan terjadi, jika dia tiba-tiba muncul di pesta ulang tahun Mo Zhenzhong.