Otakmu Terlalu Vulgar

Pagi-pagi sekali Andrew dan Clarissa sudah berangkat. Mereka berdua harus mengantarkan Ken ke sekolah untuk pertama kalinya. Anak itu juga terlihat sangat bersemangat dan juga begitu antusias untuk masuk sekolah. Melewati jalanan yang cukup ramai dan sedikit macet, akhirnya setelah beberapa lama mereka bertiga telah sampai di Jogja Internasional School (JIS). Sebuah sekolah ternama yang cukup mewah dan terbaik di kelasnya. Sampai di depan gedung sekolahnya, terlihat beberapa guru pengajar dan kepala sekolah berdiri di depan gerbang untuk menyambut pada siswa didik baru.

"Selamat datang, Ken. Kamu terlihat sangat tampan dengan pakaian ini," puji kepala sekolah JIS yang sebelumnya sudah bertemu dengan Clarissa dan juga Ken. Anak itu tersenyum senang mendapatkan sebuah sambutan yang cukup hangat dari seluruh staf di sekolah barunya. "Mommy dan Daddy langsung ke kantor saja. Ken tidak perlu ditungguin," ucap anak itu dengan sangat yakin.