WebNovelVOLDER65.30%

Chapter 271

Tidak seperti biasanya, saat aku terbangun pagi ini kedua mataku langsung terbuka lebar-lebar. Cahaya matahari pagi menyeruak masuk dari tirai kamar hotel kami yang sedikit terbuka. Selama beberapa menit lamanya aku memandangi cahaya yang menyelip masuk itu.

Tubuhku terasa nyaman, hangat, dan... sangat puas. Tapi rasa puas itu diiringi oleh perasaan aneh yang tiba-tiba muncul di dalam diriku. Kejadian semalam membuatku berpikir... antara aku sudah yang sedang bermain api tanpa kusadari, atau Andrei Zhukov yang sudah gila.

Pasti Andrei yang sudah gila. Aku mengangguk sendiri di atas bantal lalu memejamkan kedua mataku erat-erat. Dasar brengsek, berani-beraninya Ia menyukaiku dalam diam selama puluhan tahun terakhir ini... Hidupku pasti lebih mudah jika Ia memberitahuku sejak awal.