Pengakuan dosa

Hari itu juga, Abimanyu pulang ke Semarang. Ia tidak menemani Haruna sampai pulang ke rumah. Haruna pasti sangat tidak nyaman melihat Abimanyu saat ini. Ia sudah menolak Abimanyu tanpa pertimbangan. Bukan tanpa alasan, Haruna menolak Abimanyu. Hatinya pernah terjatuh pada seorang pria, sampai hari ini, pria itu masih menempati ruang paling spesial di hati Haruna.

Tiga hari kemudian.

Anggi menggendong cucunya, Raja Arion Adinagara. Mereka pulang ke rumah dan mengadakan syukuran atas kelahiran putra pertama Haruna. Dari mulut Bu RT, semua warga jadi berpikir kalau Abimanyu adalah suami Haruna. Para tetangga tidak lagi mencibir Haruna sebagai istri simpanan yang terbuang.

Walaupun hatinya menjerit ingin menolak, tapi bibirnya tak mampu berucap. Itu hanya akan membuat gosip baru. Mungkin gosip itu akan berpengaruh untuk kehidupan Raja kedepannya.