Kondisi di Sekitar Pohon Yggdrasil

Di atas sebuah pohon yang cukup besar seorang adventurer berbaju serba hitam yang terlihat bersatu dengan gelapnya bayang-bayang tengah mengamati pergerakan ribuan monster yang mengepung pohon Yggdrasil dari segala arah. Zais dengan teknik kamuflase tingkat tinggi yang diasahnya selama bertahun-tahun mampu menyelinap ke dalam barisan pertahanan musuh sejauh 800 m dari barusan terluar musuh.

Cincin terluar dipenuhi oleh goblin sebagai pertahanan lapis pertama mereka yang jumlahnya mencapati 80 % dari pasukan monster pada radius 250 m pertama. Di sela-sela para goblin itu, orc warrior dan beberapa orc knight berkumpul untuk menempati posisi-posisi penting sebagai pemimpin mereka.