Raymond Reeves

Julian sudah bekerja di tempat ini selama lebih dari lima tahun sebagai seorang sekretaris. Tugas utamanya mengurusi hubungan antara adventurer guild dengan pemerintah setempat yang terkadang cukup melelahkan. Jika dilihat sekilas Julian seperti tidak terpengaruh sama sekali dengan kondisi tempat mereka saat ini, namun di dalam hati ia sangat peduli dengan masa depan adventurer guild di kota Catania.

Julian adalah salah satu putra bangsawan kelas menengah yang tinggal di distrik pemukiman, namun keluarganya sangat peduli terhadap kondisi ekonomi mereka yang ada di wilayah pertanian dan peternakan karena jasa merekalah orang orang yang ada di dalam kota Catania dapat makan dan hidup dengan nyaman. Mereka juga merasa kehadiran adventurer guild di Catania sangat dibutuhkan sehingga mengirim salah satu anak mereka untuk menjadi sekretaris di tempat tersebut.