Cuma Itu?

Jack berpura-pura memikirkannya untuk beberapa saat, tapi di dalam hati ia tersenyum lebar karena mengetahui perkembangan kasus di kediaman keluarga Livingstone telah berjalan sesuai dengan skenario yang telah ia rencanakan.

Tapi ia tidak menyangka kalau mereka akan datang langsung ke Adventurer Guild dan dengan sengaja menyewanya sebagai salah satu penyidik dalam kasus tersebut. Meskipun begitu ini masih berada dalam ruang lingkup yang masih dapat ia terima.

'Heh. Sungguh lucu… Mereka tidak tahu kalau sedang berusaha menyewa seorang penjahat untuk memecahkan kasus kejahatan yang telah dilakukannya.' Batin Jack merasa geli sekaligus tidak percaya.

Tentu saja Jack tidak langsung menerimanya mentah-mentah. Pihak militer Avantheim terlihat sangat membutuhkan bantuannya, karena itu Jack berusaha untuk memanfaatkan situasi tersebut untuk sedikit memeras mereka.