Tidak Ada yang Menyalahkannya

Aksa memeluk Lili dengan erat. Melihat rambut Lili yang masih basah, ia berkata. "Kamu tadi kehujanan saat kesini? Aku akan membantumu untuk keramas."

"Tidak usah. Setelah hujannya berhenti, aku akan pulang dan mencuci rambutku sendiri," Lili mendorong tubuh Aksa.

Tetapi Aksa langsung menggendongnya dan membawanya ke kamar mandi. Lili memukul pundak Aksa dengan kesal. "Apa yang kamu lakukan?"

"Mencuci rambutmu," Aksa tetap menggendongnya, tidak memedulikan protes dari Lili dan membawanya ke dalam kamar mandi.

Lili tidak bisa melawannya dan akhirnya membiarkan Aksa mencuci rambutnya. Tetapi tidak sampai di situ saja, Aksa juga memandikannya dari ujung kaki hingga ke ujung kepala.

Tangan Aksa mendarat di pinggang Lili. "Setelah kamu meninggalkan aku, aku tidak bisa makan dan tidak bisa tidur dengan nyenyak karena memikirkanmu. Berat badanku turun karena hal itu. Tetapi sepertinya kamu tidak sama."