Bab 117. Beristirahat Sejenak

"Jangan berlebihan, Tuan mesum."

Dan kemudian keduanya tersenyum tanpa mereka sadari.

***

Mereka kemudian meninggalkan Kota Kanca di siang hari. Seperti biasa, Fu Xie Lan bersama Gu Yi, dan Huang Bao bersama Wan Lie. Sedangkan dua orang sisanya, mereka bersama. Beruntung Ju Xian adalah penyihir tingkat dua dan sudah bisa mengedalikan tongkat sihir untuk terbang.

Xue Ning dan Ju Xian telah memutuskan akan mengikuti Fu Xie Lan kemanapun ia pergi. Mereka tidak peduli dengan bahaya apapun yang nantinya kan mereka hadapi. Kedua orang itu melakukan hal demikian karena memiliki alasan yang sama, yaitu sudah tidak memiliki tempat untuk pulang.

Untuk pertama kalinya, Xue Ning terbang. Gadis itu mual dan memuntahkan semua isi perutnya di udara. Bahkan Ju Xian sedikit kerepotan membawa gadis itu bersamanya.

Melihat hal itu, Fu Xie Lan meminta Gu Yi untuk menyamakan posisi mereka dan terbang lebih dekat dengan ke empat orang itu.